Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Cara Membuat Avatar Keren Facebook di Android

IMTekno, Cara Membuat Avatar Keren Facebook di Android - Hello Teknokers! Gambar avatar untuk sosial media Facebook akhir-akhir ini menjadi tren terbaru saat ini. Banyak pengguna Facebook memposting gambar avatar keren dirinya di media sosial Facebook.


Fitur avatar ini baru dirilis Facebook sejak Mei lalu di Amerika Serikat, namun trend ini berlanjut hingga ke Indonesia.


Avatar ini bisa kamu buat di smartphone berbasis Android maupun iOS.


Nah, jika kamu tertarik untuk membuat avatar keren diri kamu, berikut ini IMTekno merangkum cara membuat avatar untuk sosial media kamu.


BACA JUGA : 10+ Tips Cara Menghemat Baterai Android Agar Tetap Awet & Tidak Boros


Cara Membuat Avatar Keren Facebook di Android

Berikut ini cara membuat Avatar Keren di Facebook :

1.Pastikan kamu telah memiliki aplikasi Facebook di android kamu.
5 Pilih menu 'Avatars'.

 2.Jika teman kamu sudah ada yang memposting, coba ketuk 'Try It' yang ada di sebelah kanan bawah postingan teman kamu.

3. Tapi jika belum, kamu bisa buka menu setting, bertanda garis horizontal tiga, biasanya terletak di sebelah kanan atas atau bawah

4 Gulirkan hingga muncul menu 'See More'

6. Kamu akan dialihkan ke halaman pembuaatan avatar.

7. Silakan sesuaikan jenis kelamin kamu, wajah, warna kulita, rambut, dan sebagainya.

8. Kamu bisa sekreatif mungkin untuk membuat avatar diri kamu sendiri.

9. Jika kamu merasa kurang mirip, kamu juga bisa memanfaatkan fitur cermin yang ada sebelah kanan atas.

10. Setelah dirasa cukup, segera tekan 'Done'.

11. Lalu kamu bisa memasangnya di foto profil, komentar, status, dan facebook stories. Selesai deh.


Memilih Pakaian Facebook Avatar

Setelah selesai dengan bentuk wajah, kamu bisa memilih baju yang dikenakan avatar dengan cara:

1. Ketuk ikon gantungan baju dan pilih pakaian yang ingin dikenakan.

2. Ketuk ikon topi, pilih topi jika menginginkannya.

3. Ketuk tanda centang di sudut kanan atas setelah selesai dan tap Berikutnya, kemudian tap Selesai.

4. Ketuk ikon panah untuk membagikan avatar di umpan Facebook atau atur sebagai gambar profil.

5. Ketuk ikon stiker untuk melihat semua stiker avatar yang sekarang dapat digunakan.


Nah, demikianlah Cara Membuat Avatar Keren Facebook di Android, cara ini patut kalian coba ya sobat tekno. Semoga cara ini bermanfaat.


BACA JUGA : Cara Mengatasi Link URL Situs Diblokir di Facebook


Posting Komentar untuk "Cara Membuat Avatar Keren Facebook di Android"